Hutan Mangrove Pancer Cengkrong terletak di desa Karanggandu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Hutan Mangrove ini tidak jauh dari pantai Prigi yang menjadi tujuan wisata idola di Trenggalek. Karena keelokan dan pesona alam yang sangat hijau yang akan memanjakan mata kamu, hutan yang diurus oleh POKMASWAS (Kelompok Masyarakat Pengawas) Kejung Samodra wajib kamu kunjungi.
Selain sebagai tempat wisata, di hutan ini kamu juga bisa memperoleh pelatihan yang diadakan oleh pengelola hutan, seperti penyemaian, penanaman mangrove, bahkan pengolahan sirup mangrove.
Jembatan yang ada di Hutan Mangrove Pancer Cengkrong juga biasa disebut "Jembatan Galau", Jadi buat kamu yang lagi galau, apalagi yang hobi ngegalau seperti anaknya Jokowi, Kaesang Pangarep cocok banget dech Ngegalau disini.
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda :